Sakit kepala merupakan masalah umum yang sering menyerang hampir setiap orang. Tanpa berpikir panjang, kebanyakan orang umumnya memilih untuk mengonsumsi obat pereda sakit kepala.
Tanpa harus menelan obat-obatan, sebenarnya ada beberapa metode alternatif yang bisa dilakukan untuk mengobati sakit kepala. Berikut beberapa metode yang perlu Anda coba.
- Terapi perilaku kognitif
Seorang psikolog Dr Samantha Rafie mengatakan, merubah pemikiran seseorang dan memanfaatkan restrukturisasi kognitif bisa menurunkan stres. Jika tingkat stres turun, rasa sakit kepala secara intens akan menurun.
"Selain komponen kognitif dari perawatan ini, mengidentifikasi perilaku, lingkungan dan pemicu lain yang mengakibatkan atau memperburuk sakit kepala juga sama pentingnya. hal ini akan mempermudah melakukan perubahan perilaku," jelasnya.
- Terapi pijat
Ketika sakit kepala menyerang, banyak orang umumnya akan meraih dan memijat kepala mereka.Pijat dipercaya secara efektif dapat mengobati sakit kepala. "Umumnya, sakit kepala kita disebabkan oleh ketegangan otot," kata Dr Kathy Gruver, praktisi, pembicara dan penulis beberapa buku dari several mind, body and spirit. Ia mengatakan, memijat jaringan pada leher dan bahu dapat menenangkan sakit kepala dengan cepat.
- Suplemen alami
Jika Anda membutuhkan suplemen untuk meredakan sakit kepala Anda, pilihlah suplemen yang alami. Dr Carolyn Dean, dokter, ahli gizi dan penulis dari The Complete Natural Medicine Guide to Women's Health mengatakan, magnesium akan membantu menghindari penebalan dan pembekuan darah yang dapat menyebabkan sakit kepala.
"Tidak semua bentuk magnesium mudah diserap. Salah satu bentuk magnesium yang paling mudah diserap adalah bubuk magnesium sitrat, yang dapat diperoleh dari air panas atau dingin," katanya.
- Akupuntur
Akupuntur atau metode menusukkan jarum ke bagian tubuh tertentu terbilang efektif dalam meringankan sakit kepala. Tiffany Cruikshank, ahli kesehatan dan kebugaran serta pendiri Yoga Medicine mengatakan, pada penderita sakit kepala, akupuntur akan dipusatkan di titik leher dan kepala untuk meredakan ketegangan. Sementara bagi penderita migrain atau sakit kepala jenis lain, tusuk jarum dilakukan di lengan dan kaki.
- Diet yang lebih baik
Dr Chris Niedzinski dari Innerlink Chiropractic mengidentifikasi beberapa kemungkinan penyebab sakit kepala. Kafein, pemanis buatan, gula, biji-bijian dan makanan yang mengandung excitotoxins, seperti sup kalengan, makanan beku, makanan cepat saji dan makanan diet. Untuk mengatasi hal ini, Anda harus minum cukup air untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan menghilangkan racun dalam makanan yang berkontribusi terhadap sakit kepala.
- Yoga
Dalam mengatasi sakit kepala seperti migrain, yoga merupakan cara sederhana yang terbilang efektif. Cruikshank mengatakan, pose seperti Child's Pose, Down Dog, Forward Folds dan Legs Up the Wall bisa sangat membantu Anda.